Hari/Tanggal: Sabtu, 14 September 2024
Kegiatan: Observasi Pembelajaran di Kelas 5 dan Kelas 3
A. Pendahuluan
Laporan ini disusun sebagai dokumentasi kegiatan visitasi akreditasi yang dilaksanakan oleh BAN PDM Provinsi Jawa Barat di SDN Mirat II pada hari kedua. Fokus utama observasi adalah pada proses pembelajaran yang berlangsung di kelas 5 dan kelas 3. Tujuan dari observasi ini adalah untuk menilai sejauh mana pelaksanaan pembelajaran di sekolah telah memenuhi standar yang ditetapkan.
B. Pelaksanaan Observasi
1. Persiapan
- Tim observer dari BAN PDM Provinsi Jawa Barat telah melakukan koordinasi dengan pihak sekolah terkait jadwal dan ruang kelas yang akan diobservasi.
- Observer telah mempersiapkan instrumen observasi yang akan digunakan untuk mengumpulkan data.
- Kepala sekoloh sudah mempersiapkan guru untuk diobservasi.
2. Pelaksanaan Observasi
C. Hasil Observasi
1. Aspek Positif
- Kelas 5:
- Guru telah mampu menciptakan suasana belajar yang aktif dan menyenangkan.
- Penggunaan media pembelajaran yang variatif membantu siswa memahami konsep dengan lebih baik.
- Adanya interaksi yang baik antara guru dan siswa selama proses pembelajaran.
- Kelas 3:
- Guru telah menerapkan metode pembelajaran yang sesuai dengan karakteristik siswa.
- Penggunaan bahasa yang sederhana dan mudah dipahami oleh siswa.
- Adanya kegiatan yang melibatkan seluruh siswa secara aktif.
2. Aspek yang Perlu Perbaikan
- Kelas 5:
- Lebih memperhatikan perilaku siswa agar lebih fokus belajar.
- Kelas 3:
- Pengelompokkan siswa terlalu besar, sebaiknya 1 kelompok terdiri dari 5 siswa agar aktivitas pembelajaran lebh efektif.
- Penguatan Kesepakatan kelas agar dilakukan.
D. Kesimpulan
Secara umum, proses pembelajaran di kelas 5 dan kelas 3 SDN Mirat II telah menunjukkan perkembangan yang positif. Guru telah berupaya menciptakan lingkungan belajar yang kondusif dan menerapkan berbagai strategi pembelajaran yang inovatif. Namun, masih terdapat beberapa aspek yang perlu ditingkatkan untuk mencapai kualitas pembelajaran yang lebih optimal.
E. Rekomendasi
Rekomendasi berdasarkan hasil observasi yaitu cara membuat kelompok belajar yang efektif di kelas. Membentuk kelompok belajar tidak hanya menyenangkan, tetapi juga bisa meningkatkan pemahaman materi dan mempererat hubungan antar teman.
Apresiasi dari Guru
F. Penutupan Visitasi Akreditasi
Kepala Sekolah mengucapkan terimakasihatas kehadiran Asesor yang merupakan suatu kehormatan . Hasil asesmen yang akan berikan akan menjadi evaluasi berharga bagi untuk terus meningkatkan mutu pendidikan. berkomitmen untuk menjadikan sekolah sebagai tempat yang kondusif bagi tumbuh kembang siswa.
Ketua PGRI Cabang Kecamatan Leuwimunding Bapak Jamat Agus Suganda, S.Pd., M.MPd. neyampaian: "Proses akreditasi ini tidak hanya menjadi momen penilaian, tetapi juga menjadi ajang untuk saling belajar dan berbagi pengalaman. Berharap melalui proses ini, dapat mengidentifikasi kekuatan dan kelemahan sekolah, sehingga dapat menyusun program perbaikan yang lebih terarah.
Asesor yang diwakili oleh Ibu Dr. Hj. Widayanti S. Pd. M. Pmat menyampaikan beberapa catatan dari:
- Pembelajaran
- Guru menyampaiakan pembelajaran sudah berpusat pada murid.
- Sudah muncul karakter positif di murid.
- Refleksi sudah dilakuakan
- Pembiasaan sudah dilaksanakan dengan baik.
- Keterampilan abad 21 sudah dilaksanakan.
- Kolaborasi sudah dilaksanakan,
- Supervisi sudah dilaksanakan dengan baik.
- Kepsek memimpin pembelajaran yang kolaboratif.
- Anggaran sudah transparan.
- Sapras ada perbaikan secara mandiri.
- Kebersihan sudah baik.
- Kebhinekaaan sudah dilaksanakn.
- Keamanan secara fisik dan Fsisikis sudah dilakukan kepada warga sekolah dengan pemberdayaan TPPPK.
- Mitigasi bencana sudah dilakukan.
- Kegiatan Senam pagi setiap hari Kamis dan kegiatan lainnya sudah dilakukan agar warga sekolah sehat.
- Semua komponen akreditasi sudah terpenuhi.
- Leadership kewirausahaan sudah dilakukan.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar